



Bogor, 15 Agustus 2024 – Wing Pendidikan 500/Umum menggelar sidang Pantukhir bagi para siswa dari tiga program pendidikan di ruang rapat Skadik 503, Wingdik 500/Umum, Bogor. Sidang ini dipimpin oleh Kasubdisdikjurbata Kolonel Lek Irin Kurnia Aji, S.T., yang didampingi oleh Komandan Wingdik 500/Umum Kolonel Pnb Dwi Pantinovan, M.Han.
Sidang Pantukhir kali ini diperuntukkan bagi para siswa Susbamenjut Kesehatan Angkatan 27, Susjurlata Kesehatan Angkatan 20, dan Susjurlata Adminpers Angkatan 25. Proses Pantukhir merupakan tahap akhir dalam menentukan kelulusan para siswa, di mana aspek kelayakan serta kemampuan para siswa dinilai secara komprehensif sebelum mereka melanjutkan ke tahap berikutnya dalam pendidikan atau karier mereka di lingkungan militer.
Sidang ini berjalan dengan lancar, dan keputusan yang diambil diharapkan mampu menghasilkan personel yang berkualitas, siap menghadapi tugas dan tanggung jawab yang akan diemban di masa mendatang.
Dari hasil seleksi akhir tersebut, 64 orang prajurit berhasil lolos untuk masuk pendidikan dengan rincian Susbamenjur Kesehatan A-26 lulus 13 orang, Susjurlata Kesehatan A-20 lulus 37 orang, dan Susjurlata Adminpers A-25 lulus 14 orang.